Wednesday, September 2, 2015

The 9th Anniversary of Anggra Septa Salon, Bridal, and Make Up School



Siapa tak kenal Anggra Septa, professional Make Up Artist ‘serba bisa’ yang selalu hangat dan akrab dengan siapa saja. Tak hanya dikalangan make up artist, dan awak media saja, murid-muridnya pun, baik yang telah lulus maupun yang masih belajar dengannya mengakui sosok A’a (panggilan akrabnya) yang selalu bersahaja dan humoris. Dimata murid-muridnya Anggra Septa merupakan sosok yang sabar dan tekun dalam memberikan ilmu dan pengetahuan yang ia miliki. Setidaknya, itulah pendapat dari beberapa murid-murid Anggra Septa School kepada INSBEAUTY pada kesempatan ‘ngobrol-ngobrol’ di acara perayaan HUT ke-9 Anggra Septa Salon, Bridal, and Make Up School, 1 September 2015, di Mangga Dua Square, Jakarta.


 Setelah sekian lama ia merintis karirnya di dunia kecantikan, khususnya make up dan sanggul, Anggra Septa merupakan salah satu make up artist muda berbakat yang sukses. Tak hanya dengan bisnis salon yang dibangunnya, yang kini menginjak usia 9 tahun, murid-muridnya pun sudah banyak yang meraih kesuksesan sebagai make up artist dan tersebar di berbagai daerah di Indonesia.

Pada acara ini, Anggra Septa juga mengundang semua lulusan Anggra Septa Make Up School dari berbagai angkatan, sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi dan saling berbagi pengalaman dan informasi. Banyak murid-muridnya tidak dapat hadir di acara tersebut, karena kesibukan mereka sebagai make up artist, bahkan beberapa di antaranya tengah sibuk merias artis-artis yang akan tampil dibeberapa stasiun televisi.


Syukuran dan Doa Bersama Anak-anak Yatim

Perayaan HUT ke 9 Anggra Septa Salon, Bridal, and Make Up School ini juga bersamaan dengan ulang tahun Anggra Septa yang ke-32 tahun. Dihadapan 32 anak yatim yang hadir, Anggra Septa tampak berkaca-kaca penuh haru. Dalam sambutannya, Anggra memohon kepada semua anak yatim dan tamu undangan yang hadir untuk mendoakan orangtuanya yang saat ini sedang sakit. Dipandu seorang ustadz, semua hadirin memanjatkan doa bersama untuk kesembuhan orangtua Anggra dan juga untuk kelancaran usaha dan bisnisnya di bidang kecantikan.


 Itulah sekilas sosok Anggra Septa, yang selalu ringan tangan dan tidak pernah pilih kasih dalam membantu siapa saja. Kesuksesan yang ia raih selama ini tidak menjadikan dirinya  ‘tingggi hati’ atau sombong. Justru sebaliknya, Anggra semakin bersyukur dan ‘banyak memberi’. Pergaulannya yang luas sangat membantu Anggra Septa dalam mengembangkan bisnis Salon Kecantikannya. Para pelanggannya tidak hanya dari kalangan ‘jet-set’ dan pejabat saja, bahkan masyarakat biasa pun Anggra Septa Selalu setia melayani tamu-tamunya dengan baik. Keramahan selalu terpancar di wajahnya, hingga membuat para pelanggannya betah berlama-lama di salonnya.

Make Up Artist ‘Serba Bisa’

Anggra Septa tidak hanya piawai dalam hal make up dan kecantikan saja. Ia juga berbakat menjadi seorang MC professional, Penyanyi, dan bintang video klip. ia pernah berakting dibeberapa video klip. Bahkan dalam event-event besarnya, Anggra tak segan-segan untuk turun langsung mempersiapkan segala sesuatunya dan membantu team art dan EO yang ia bentuk. Dan, yang belum banyak orang tahu, Anggra juga memiliki jiwa seni yang tinggi. Hobinya dalam bidang design grafis ia aplikasikan dalam setiap kesempatan untuk membuat design promo dari acara shownya dan promosi salon-salon yang ia miliki. Dalam hal design grafis, karya-karya Anggra tak kalah dengan para designer grafis professional.

Begitu pula di bidang fotografi, Anggra sangat menyukai fotografi. Disamping sebagai sarana penunjang bisnis salon dan bridalnya, fotografi juga merupakan hobinya sejak ia remaja. Tak jarang diberbagai event dan kesempatan Anggra terjun langsung untuk ‘memotret’ para modelnya sendiri.

Anggra Septa School Show     
Kemeriahan HUT ke-9 Anggra Septa Salon, Bridal and Make Up School di Mangga Dua Square, Jakarta, yang jatuh pada tanggal 30 Juni ini semakin meriah dan gegap gempita. Mengambil tema 'Starlight Bling Bling' menghadirkan para model dan murid-murid Anggra Septa Make Up School. Mereka semua berpartisipasi menampilkan karya-karya terbaiknya yang terdiri dari Make Up Bridal, Make Up Party, Make Up Tradisional, dan Make Up Pengantin Hijab.










Berbalut busana rancangan Venny Rahman, dan Rumah Manten Bunda, satu persatu para model berlenggak-lenggok mengitari area di Anggra Septa Salon. Hadirin bertepuk tangan dan terkesima dengan penampilan murid-murid Anggra Septa Make Up School yang berasal dari beberbagai daerah dan angkatan 2015 ini. Diantaranya, Dara (Lampung) membawakan tradisional modifikasi Jawa, Wulan (Bandung) tradisional modifikasi Padang, Vinel (Jakarta) tradisional modifikasi Sunda Siger, Bridal dibawakan oleh Cindy (Tangerang), Cucu (Belitung), dan Anne (Tangerang), Make Up Party dibawakan oleh Candis (Jakarta), dan Ayu dari Jakarta membawakan Make Up Hijab. Hingga saat ini Anggra Septa School telah berhasil meluluskan lebih dari 800 make up artist professional yang tersebar di pelosok tanah air.

Belajar Make Up di Anggra Septa Make Up School tidak hanya sekedar belajar. Disamping waktunya yang bisa flexible (disesuaikan dengan waktu murid), lebih dari itu, belajar di Anggra Septa School bisa mendapat berbagai ilmu tambahan lansung dari Anggra Septa sendiri dan jarang diberikan ditempat pendidikan lain, seperti, sharing pengalaman, ataupun up-date teknik-teknik make up yang terkini.

Selain itu, setiap murid-murid yang belajar di Anggra Septa School selalu disertakan diberbagai event lomba dan seminar, tidak hanya di Jakarta, bahkan juga di berbagai daerah di Indonesia. Tak hanya itu, Anggra Septa selalu memberikan semangat dan dorongan kepada setiap muridnya untuk tampil di event-event kecantikan besar, baik berskala nasional maupun internasional.

Perayaaan HUT ke-9 Anggra Septa Salon, Bridal, and Make Up School diakhiri dengan hiburan, ramah tamah, dan sesi foto booth. Kemeriahan demi kemeriahan pun berlalu. Kini, di usianya yang ke 32 tahun, Anggra Septa semakin matang dan professional. Dan yang semakin membuat hadirin bangga dan terkesima, Anggra Septa selalu rendah hati dan tak pernah lupa dengan orang-orang yang pernah berjasa dalam hidup dan karirnya.

"Di usia yang ke-32 tahun ini, merasa haru, bangga dan tak menyangka kalau sudah banyak melahirkan make up artist, sekitar 800 make up artist. Harapannya murid-murid Anggra Septa dapat maju dan sukses, akan muncul Starlight lainnya, " ujar Anggra di sela-sela acara.

Pada kesempatan itu, Anggra Septa mengundang 2 orang make up artist kawakan, Sake dan Yudin. Mereka adalah ‘Guru Besar’ Anggra Septa yang telah membagi ilmu dan pengetahuannya hingga Anggra Septa bisa sukses seperti sekarang ini, Tak lupa juga Anggra Septa mengucapkan terima kasih kepada awak media yang selalu mendukung perjalanan karirnya di bidang Tata Rias Wajah dan Kecantikan.

Sukses Selalu untuk Anggra Septa …
Sukses Selalu untuk Salon, Bridal dan Make Up Schoolnya …
Selamat Telah Melahirkan STARLIGHT di dunia kecantikan

Wish You All The Best !

KILAS LENSA :








































































































No comments: