Sunday, December 29, 2013

COSMOBEAUTE Indonesia 2013

“Ajang Pencarian Mitra Bisnis Kecantikan Terbesar”

Pameran industri kecantikan terbesar di Indonesia “CosmoBeaute” kembali hadir dengan membawa sekitar 220 perusahaan, dan lebih dari 660 merek kecantikan. Jumlah ini meningkat dibandingkan penyelenggaraan tahun lalu yang hanya diikuti  oleh sekitar 157 eksibitor dari 25 negara dan 260 produk kecantikan.
Para eksibitor tersebut meliputi distributor tunggal, pemasok, dan penyedia jasa di bidang kosmetik, manufaktur, eksportir, kecantikan, spa, dan wellness. Mereka berasal dari berbagai negara seperti, Singapura, Jepang, Malaysia, Taiwan, Korea, dan Italia.




Seperti tahun-tahun sebelumnya, Cosmobeaute tahun ini juga menjadi ajang bagi hairdresser, make up artist maupun nail artist di seluruh Indonesia untuk menampilkan kreasi terbaik mereka dalam berbagai kompetisi kecantikan, seperti Rudy Hadisuwarno Award,  yang diselenggarakan oleh Rudy Hadisuwarno School & Rudy Hadisuwarno Academy), Nail Competition, diselenggarakan oleh Indonesian Nail Association (INA), dan produk Babyliss.


Tak hanya itu, beragam talkshow, demo, workshop maupun show ditampilkan oleh peserta pameran, diantaranya Nail Show  bertema ‘Avant Garde Designs’  yang merupakan kolaborasi antara C’s Nail Academy dengan Shinta Antonia, make up artist sekaligus perancang busana, menampilkan sekitar enam gaun bertema Go Green yang terbuat dari pohon kapoa yang hanya terdapat di hutan Kalimantan. Tak kalah inovatif nya, make up artist, Grace Bella pun menampilkan kreasi miniatur gedung-gedung bertingkat dan Monas dalam riasannya.


Penyelenggaran Cosmobeaute tahun ini selain untuk mewadahi para pelaku bisnis di bidang kecantikan dalam mencari mitra bisnis, juga menjadi ajang informasi bagi trend-trend terbaru dibidang hair dan make up dengan hadirnya Cosmohair yang merupakan bagian dari penyelenggaraan Cosmobeaute 2013 di Jakarta Convention Center ini. (Insbeautyby Yuko Handayani)